rss
twitter

Sampai 2 Oktober 2009 Pukul 24.00, Korban Akibat Gempa Mencapai 3.289 Orang

4

posted by | Posted in , , | Posted on

sumber : depkes.go.id

Sampai Jumat (2/10) pukul 24.00 berdasarkan informasi yang dikumpulkan PPK Depkes, jumlah korban akibat gempa bumi di Sumatera Barat mencapai 3.289 orang, terdiri 471 orang meninggal dunia, 604 orang luka berat (patah tulang), 618 orang diperkirakan korban hilang/tertimbun di Kab. Padang Pariaman. Sedangkan di kota Padang masih ribuan orang tertimbun.

Gempa bumi dengan kekuatan 7,6 SR di Provinsi Sumatera Barat pada hari Rabu (30/9), juga menyebabkan kerusakan RSUP Dr. Djamil Padang di mana sebagian bangunannya roboh. Selain itu sebanyak 591 unit rumah mengalami kerusakan dengan rincian 32 unit di Kota Padang (12 unit hancur dan 20 unit rusak berat), 533 unit di Kab. Pesisir Selatan (287 unit rusak berat, 135 unit rusak sedang dan 111 unit rusk ringan) serta 26 unit rusak berat di Kab. Tanah Datar.

Untuk membantu penanggulangan permasalahan kesehatan, sebanyak 3.000 lebih tenaga kesehatan dikerahkan termasuk 700 dokter spesialis dan residen dari Pusat Penanggulangan Krisis (PPK) Regional DKI Jakarta, Sumatera Utara, Makassar dan Sumatera Selatan. Selain bantuan operasional dari Depkes 200 juta rupiah, Obat-obatan sebanyak 3 ton, 5 ton MP ASI dan 330 kantong mayat serta 400 set alat kesehatan berupa plat patah tulang juga telah dikirimkan.

Bantuan logistik dan tenaga kesehatan lainnya yaitu PPK Sub Regional Sumatera Barat dan TNI telah siap untuk mendirikan RS Lapangan. PPK Regional Sumatera Utara, PPK Regional Sumatera Selatan, PPK Regional DKI Jakarta (RSCM, RSUD Pasar Rebo, RS Budhi Asih dan Dinkes Prov. DKI Jakarta), PPK Regional Sulawesi Selatan, Dinkes Prov. Jambi, Dinkes Prov. Bengkulu, RS Fatmawati Jakarta, TNI, RS Kartini Bekasi, BSMI serta Medical Emergency Rescue Committee juga telah memobilisasi tenaga kesehatan ke lokasi bencana. Jumlah total tenaga kesehatan tersebut sebanyak 215 orang, terdiri dari 3 tenaga RHA, 88 tenaga medis, 63 tenaga paramedis, 5 tenaga kesehatan masyarakat serta 56 tenaga lainnya.

Rincian bantuan logistik sebagai berikut :

* • PPK Regional Sumatera Utara mengirimkan 1 paket obat, 100 buah kantong mayat, 30 dus MP-ASI, 10 kotak masker, 3 buah oksigen, 10 buah spanduk dengan menggunakan 3 unit ambulans dan 1 unit mobil operasional.
* • PPK Regional Sumatera Selatan mengirimkan obat-obatan, 60 dus MP-ASI, 20 buah kantong mayat dengan menggunakan 1 unit ambulans, 1 unit mobil klinik dan 2 unit mobil operasional.
* • Dinkes Prov. Bengkulu membawa bantuan obat-obatan dengan menggunakan 3 unit ambulans.
* • TNI mengirimkan bantuan tenda, obat dan alat kesehatan.

Hingga saat ini pemantauan perkembangan permasalahan kesehatan terus dilakukan oleh seluruh Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota yang terkena bencana, PPK Sub Regional Sumatera Barat, PPK Regional Sumatera Utara dan Pusat Penanggulangan Krisis Depkes.

Comments (4)

  1. 5 Oktober 2009 pukul 15.40

    banyak sdh kejadian alam baik gempa maupun tsunami melanda Indonesia, seharusnya gejala alam ini sdh dapat diprediksi jika pemerintah tanggap, bukankah pernah ada ide adanya alat utk pendeteksi kejadian gempa.

  2. 5 Oktober 2009 pukul 17.41

    semoga ajah data mengenai jumlah korban gempa ini dapat ditemukan secara fisik shg para keluarga yg merasa kehilangan saudaranya dpt memakamkan secara sempurna dan yg menjadi korban meninggal di terima di sisi Alloh SWT.

  3. 7 Oktober 2009 pukul 14.29

    jumlah korban meninggal akibat gempa begitu banyaknya, semoga saja korban yg meninggal diberikan kemudahan menghadap sang Khaliq dan keluarga yg ditinggalkan tetap diberikan ketabahan dan ketegaran.

  4. 7 Oktober 2009 pukul 15.19

    begitu banyak korban yg jatuh akibat bencana gempa bumi di sumatera barat ini, kita semua patut prihatin atas bencana alam ini. Marilah kita saling berbagi dalam meringankan beban penderitaan masyarakat sumatera barat ini.

Post a comment